Sosialisasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba di Desa Gelam kecamatan Candi di gelar pada hari Kamis (12/09/2024).
Dihadiri oleh Badan Narkotika Nasional ( BNN ) Kabupaten Sidoarjo sebagai Narasumber, Kepala Desa Gelam, Ketua TP PKK Desa Gelam dan Forkopinka kecamatan Candi.
Kegiatan tersebut dibuka oleh sambutan kepala desa Gelam, dan dalam sambutannya Kepala Desa Gelam, Muchammad Muslich mengatakan, pentingnya sosialisasi bahaya narkoba guna melindungi generasi muda. Oleh karenanya ia akan terus berusaha semaksimal mungkin untuk mencegah masuk ke Desa Gelam. "Saya berharap Gelam bisa tanpa narkoba, kita harus menyosialisasikan kepada orang tua terkhusus kepada Generasi muda Desa Gelam agar mereka lebih waspada terhadap bahaya Narkoba” ujarnya.
Dan kegiatan sosialisasi ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan dampak buruk penyalahgunaan narkoba, mengedukasi mereka tentang bahayanya, serta mengajak mereka untuk terlibat secara aktif dalam pencegahan dan memberantas penyalahgunaan narkoba. “Harapan kami Pemerintah Desa Gelam, setelah penyuluhan ini, warga bisa memahami bahaya narkoba, modus-modusnya, dan bagaimana melindungi keluarga mereka d ari pengaruh narkoba.